Minggu, 08 Maret 2020

Kejati NTT Diminta Segera Panggil Kadis P dan K Kota Kupang

KEJATI NTT DIMINTA SEGERA PANGGIL KADIS P DAN K KOTA KUPANG

Paul SinlaEloE, Aktivis PIAR NTT
Kupang, kriminal.co – Kejaksaan Tinggi (Kejati) NTT diminta untuk segera memanggil Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan dan Kebudayaan (P dan K) Kota Kupang, Filmon Lulupoy.

Kejati NTT diharapkan dapat menuntaskan dugaan pungutan liar (Pungli) pada tiga (3) Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Kupang yang diduga dilakukan oleh oknum kepala sekolah.

Koordinator Divisi Anti Korupsi PIAR NTT, Paul SinlaeloE ketika menghubungi media ini, Jumat (19/10) menegaskan bahwa pihak Kejati NTT segera memanggil Kadis P dan K Kota Kupang terkait adanya dugaan pungli d tiga SMP di Kota Kupang.

Menurut Paul, pemanggilan itu bertujuan untuk dilakukan klarifikasi terhadap adanya dugaan pungli yang diduga dilakukan oleh tiga kepala sekolah.

“Saya.minta Kejati NTT untuk segera panggil Kepala Dinas P dan K Kota Kupang untuk dilakukan klarifikasi kebenaran adanya dugaan pungli itu,” pinta Paul.

Ditegaskan Paul, kasus dugaan pungli itu akan dilaporkan kepada pihak kejaksaan meskipun tanpa didampingi para orang tua siswa baru di tiga sekolah yakni SMPN 7 Kupang, SMPN 4 Kupang dan SMPN 14 Kupang.

“Kejaksaan wajib melakukan.penyelidikan terhadap sebuah kasus baik itu dilaporkan maupun tidak dilaporkan oleh masyarakat jadi segera panggil Kadis P dan K Kota Kupang untuk diperiksa,”ujar Paul.

Diungkapkan Paul, tujuan dari permintaannya itu agar dilakukan pembelajaran hukum terhadap publik.

“Tujuan saya agar diberikan pembelajaran hukum kepada publik agar diketahui banyak orang sehingga kedepannya tidak.lagi terjadi hal–hal demikian,” pungkas Paul.

Selain itu, lanjut Paul, bukan saja Kadis P dan K Kota Kupang yang dipanggil namun tiga Kepala Sekolah yakni SMPN 4, 7 dan 14 Kupang wajib dipanggil untuk dilakukan klarifikasi atas dugaan pungli tersebut.

Hingga berita ini diturunkan Kepala Dinas P dan K Kota Kupang, Filmon Lulupoy belum bisa dikonfirmasi. Pasalnya, ketika dihubungi via HP selulernya Filmon enggan menjawab pertanyaan.media.(che)
TRANSLATE
English French German Spain Italian DutchRussian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
OMong POLitik:
Pertemuan antara para saudagar dengan para pekerja politik, biasanya diakhiri dengan persekongkolan untuk melawan kepentingan publik dan atau permufakatan jahat untuk mengangkangi hak politik rakyat, demi lestarinya dinasti politik...

POPULER MINGGU INI:

AKTIVITAS
 BUKU: PENANGANAN KORBAN TINDAK PIDANA PERDAGANGAN ORANG
BUKU: TINDAK PIDANA PERDAGANGAN ORANG
BUKU: MEMAHAMI SURAT DAKWAAN